Saturday, February 18, 2012

IKAN BAKAR PADANG

Resep by Yuliana Dawan

Bahan
Beberapa ekor ikan , bersihkan
1 buah jeruk nipis
50 ml Santan kental

Bumbu Halus:
 6 butir bawang merah
2 butir bawang putih
1 cm jahe
2 cm kunyit di bakar
2 cm lengkuas
10 cm serai
2 bh kemiri
Garam

Cara membuat :
-Lumuri Ikan dengan air jeruk diamkan beberapa saat kemudian cuci ikan
 -campur bumbu halus dengan santan lalu Balur ke seluruh bagian ikan .Diamkan kira-kira 30 menit.
-Bakar sampai matang sambil dioleskan sisa bumbu yang ada.

Sambal Merah:
100 gr cabe merah
2 buah tomat ukuran sedang
8 siung bwng merah
2 siung bawang putih
1 sdm air jeruk nipis
garam

Cara membuatnya:
Ulek kasar semua bahan, kemudian masak dalam minyak goreng sampai harum.
Masukan air perasan jeruk aduk sebentar, angkat

No comments:

Post a Comment