Bahan bahan:
- 500 gr daging sapi, bersihkan dan siap untk dipakai
- Air untuk merebus
- ½ sendok teh garam
- 4 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
- 3 batang serai, memarkan
- Daun salam
Bumbu halus :
- ½ sendok makan ketumbar sangrai
- ¼ sendok teh jintan
- 1 sendok teh merica
- 1 cm. lengkuas
-6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sendok teh garam
-3 butir kemiri
-3 cm jahe
- penyedap rasa jika suka
Bahan pelengkap:
- ketupat atau lontong
- irisan daun bawang
- daun selderi
- bawang goreng
- jeruk nipis
Cara 1. Rebus daging secara terpisah dalam air secukupnya, bubuhkan garam. Setelah bahan empuk, Angkat daging dari air perebusnya, lalu ukur kaldu daging sebanyak 1500 ml.
2. Potong-potong daging bentuk dadu ukuran 1 ½ cm, masukkan kembali ke dalam kaldu daging. Jerang diatas api.
3. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus, masukkan serai, aduk hingga harum, angkat. Masukkan bumbu tumis ke dalam panci kaldu. Didihkan dan masak di atas api hingga kuah tinggal ± 1000 ml. dan bau langu bumbu hilang, angkat atau matikan api.
4. Penyajian : Taruh coto dalam mangkuk saji beserta daging . Taburi bawang goreng, daun bawang, dan seledri iris. Hidangkan selagi hangat
Waaaaah...mbak ini makanan khas daerahku. Enaaaak!! tapi setahuku ciri khas coto makassar itu ada air tajin dan kacang sangrai gilingnya mbak...hehe. Atau mbak Lucie skip karena nggak doyan ya??
ReplyDeletemb Hesti...iya mbak, air tajin dan kacang sangrainya aku skip di sesuaikan dgn selera...jd cotto makasar bening...hihihihi
ReplyDelete